Jumat, 28 Agustus 2015

Status FB 27-28 Agustus 2015

Izzatush Shobihah
28 Agustus pukul 14:46 ·

Ada yang bisa menerjemahkan kalimat dari teman saya ini?
"I understand you, because I stand under you."
_____________

Izzatush Shobihah
28 Agustus pukul 13:56 · 

"Doa bukanlah (jurus) pamungkas, Bundo.. Tapi sebagai dampingan yang urgen, dimana doa harus selalu mengiringi.."
(Juragan Adnan Bin Hadir Rahaded, teman 'berantem', 25 Agustus 2015, 07:15 WIB)

"Tipis perbedaan antara diam karena 'merasa bersalah' dan 'pesimis', Za.."
(Mb Ama Wahbatur Rahmaniyah, teman 'gasakan', 26 Agustus 2015, 18:20 WIB)

"Berdoa itu berbisik. Gusti Allah menjawabnya juga dengan cara berbisik, karena Dia adalah Dzat Yang Sangat Halus. Hanya saja manusianya yang gak (semuanya) bisa mendengar." 
(Pak Bambang, teman 'sing penting ojo jotos-jotosan', 28 Agustus 2015, 13:44 WIB)

Inilah akibatnya jika kelamaan gak ikut kuliah: ucapan dan SMS kawan-kawanpun masuk jadi 'pelajaran'.. :)
_______________

Izzatush Shobihah
28 Agustus pukul 11:39 · 

Makasih Unyil, udah nungguin Willy bubu'. :) ^_^


____________

Izzatush Shobihah
27 Agustus pukul 16:21 · 

Jika 'jatah' di Tanah Suci 30 hari, sementara ibadah haji butuh waktu 1 minggu misalnya, rasa-rasanya ingin menghabiskan 3 minggu sisanya di depan makam Rasulullah. :'(
Harapannya, 3 minggu itu bisa meng-cover kerinduan selama 26 tahun hidup tanpa pernah sekalipun bertemu beliau..
Semoga tahun depan Allah mewujudkan impian kita untuk berziarah ke sana..

*terbawa suasana pemberangkatan ibadah haji*
__________

Izzatush Shobihah berbagi foto Ja'far Shodiq.
27 Agustus pukl 15:30 · 

Masih ada rencana untuk malas-malasan?
Gak malu sama bapak ini?
Beliau bahkan lebih beriman, percaya bahwa rezeki adalah 'tugas Allah'. Tugas beliau hanya berusaha, walaupun peluang untuk dibohongi dan mendapatkan kerugian jauh lebih besar dari kita yang lebih 'normal'. ^_^
Apakah kita perlu mengalami apa yang beliau alami terlebih dahulu agar tidak malas lagi?

"...Fantasyiruw fil ardhi wabtaghuw min fadh-lillah..."
(Al-Jumu'ah ayat 10)


Ja'far Shodiq

Saya : pak,krupuk berapa hrgnya?
Bpk : 3000 mas
Saya : beli 3 ya pak
Bapak itu berdiri dan meraba2 letak tas pinggang nya..
Saya : Astagfirullah... Ternyata bapak itu buta (‪#‎dlm‬ hati)

Saya liat bapak itu cm bengong. .

Saya : ini uangnya pak.
Bpk : 3 ya. Jd 9000
Saya : iya
Bpk : uangnya brp?
Saya : X0. 000
Bpk ; bntr ya kembalian nya

Bpk itu sibuk membongkar uang di tas nya..nyaris d kluar smua. .d tangannya

Bpk : Ambil saja mas kembaliannya.
Saya : Seketika itu sayapun terkejut mendengar perintah dari si Bpk.
Dlm hati, "gw kan cuma pengen tau gmn cara bpk itu balikin kembalian...ga serius ambil kembali nya..."

Saya : Lalu secara spontan saya bertnya kpd bpak itu.
pak. Klo saya kasih uangnya 2000 terus saya ambil kembali nya 10rb. Bpk kan ga tau. Trs nanti bpk rugi dong?
Bpk : Gusti Allah ga akan salah alamat kasih rejeki mas. Klo sekarang saya harus rugi, saya yakin Gusti Allah pasti lg nyiapin rejeki lain buat saya..
Saya : Subhanaallah, gemetar hati mendengarnya ‪#‎speechless‬ 😭😭😭
bpk : udh ambil kembali nya?
Saya : ga usah pak.. hari ini. .Allah kirim rejeki untuk bpk..
Bpk : Terima kasih mas
Saya : sama2.. Bpk hati2 ya..

‪#‎Orang‬ yg punya kekuranganpun masih giat mencari rejeki, kok yg punya kelebihan dari beliau masih malas2an...
_____________

Kamis, 27 Agustus 2015

Status FB 22-27 Agustus 2015

Izzatush Shobihah
27 Agustus pukul 10:59 · 

Bahagia itu... mmmm... ketika dulu punya kakak beda ibu lain ayah (istilah sekarang 'mas ketemu gede'), trus pada nyebar cari kehidupan dan masa depannya masing-masing, kemudian mereka menikah, lalu istri-istri mereka -yang ternyata adik kelas sendiri- ini menghubungi kita kembali, demi menjalin persaudaraan yang sempat 'liburan' dan ikut menjadikan kita sebagai saudaranya pula..
Masya Allah, indahnya hidup dalam ukhuwah! ^_^

Terima kasih Susi (istri Gus Fu'ad), Arinal (istri Mas Wachid), dan Ning Fidhoh (istri Mas Dediek) yang menjaga cahaya silaturrahim ini tetap menyala. :)
Terima kasih karena telah menerapkan "Wa'tashimuu bi hablillaahi jamii'an wa laa tafarraquu" dalam kehidupan ini. :)
Suatu saat nanti, ingatkan aku untuk memasukkan nama kalian ke dalam halaman persembahan tesisku. ^_^
— bersama Susi Yulyanna Aminogoro dan 6 lainnya.
_______________

Izzatush Shobihah
26 Agustus pukul 21:26 · 

Hei, Bung!
Rupiah jeblog dan kami tidak protes bukan berarti nasionalisme kami rendah, atau bahkan tidak memiliki sama sekali!
Tahu apa kalian soal nasionalisme jika Pancasila dan Indonesia Raya saja kalian tak hafal teks dan sejarahnya!
Kami diam karena kami lebih memilih bertindak nyata daripada koar-koar mengeluh di dunia maya..

Kalau boleh usul, mumpung gratis, daripada protes dolar naik, TDL naik, apa-apa naik, cobalah naik pelaminan dulu! ;)
Siapa tahu nomor baju pasangan pengantinmu adalah bilangan sandi yang bisa membuat nilai rupiah jadi lebih kecil dibanding angka call center mekdi.. :p

Berikan pengaruh bermakna, bukan perkeruh suasana!
Hoooahmm! ^_^
______________

Izzatush Shobihah
26 Agustus pukul 18:27 · 

Sebenarnya ini tanggal muda, remaja, atau tua toh? Kok dompet isinya melati semua?
Apa ini pertanda sudah waktunya 'nyekar' di makam pahlawan, biar para pahlawan mau balik lagi ke dompet warga Indonesia?
______________

Izzatush Shobihah
26 Agustus pukul 13:30 · 

"Kenapa, Tuz? Udah diperiksakan? Istirahat, semoga lekas diberi kesehatan."
"Itu hidungnya berdarah sampe seminggu itu mimisan atau luka di dalam? Makanya toh, sesekali istirahat! Lha, arek og ora iso meneng ngunu kuwi, piye kate mandeg darahe!"
"Moga lekas sembuh, Neng."
"Pean itu kecapekan, Mb! Dipake istirahat dulu aja. Gak usah ambil kasus baru! Nyari soal dan konsultasinya libur dulu! Diramut dhisik kuwi irunge!"

Terima kasih semuanya, berasa kayak ultah deh! ^_^
Maaf kalau saya masih 'ndableg' dan lebih memilih menjalankan pesan dari Yamaga Soko, "Istirahat itu setelah mati!" :)
___________

Izzatush Shobihah
26 Agustus pukul 10:38 · Kaskus · 

Alhamdulillah, kami, para emak-emak behidung pesek dan berambut pendek, memiliki aset yang insya Allah terapresiasi dan kemungkinan besar itu apresiasi eksponensial, jadi layak untuk mendapatkan suami dengan penghasilan $500 ribu lebih per tahun..
Lebih pantas untuk dijadikan istri, bukan sekedar teman kencan, apalagi sebagai barang dagangan, hehehe..

Jawabannya keren! (y)

http://www.kaskus.co.id/thread/000000000000000016234608
___________

Izzatush Shobihah
25 Agustus pukul 14:26 · Jombang · 

Don't rich people difficult (Ojo kaya wong susah)
The hot is not public (Panase ora umum)
Damn! I'm so cool! (Kurang ajar, aku kathuk'en!)
Don't mother think I am not father (Ojo mbok pikir aku ora papa)
Add george only (Tambah jos ae!)

Setelah istilah 'No what what' dan 'walking walking', sepertinya bahasa Jawa kembali 'mengendalikan' bahasa asing.. :)
Exist add? (Ada tambahan?) ^_^
______________

Izzatush Shobihah
25 Agustus pukul 8:01 · Jombang · 

Membenci musuh? Lumrah. Normal itu.
Tapi pastikan yang kita benci adalah sikapnya, bukan orangnya. :)
Bagaimanapun kita butuh mereka sebagai penyeimbang semesta.
Sebab, kurang terhormat rasanya bila kita menjadi pemenang tanpa memiliki saingan. ^_^
___________

Izzatush Shobihah
24 Agustus pukul 20:15 · 

Witing trisno jalaran soko kulino..
Witing mulyo jalaran soko rekoso..
Witing nglahirno jalaran soko nglebokno..

Jujur, ketiga-tiganya bukan kalimat saya pribadi! :p
__________

Izzatush Shobihah via Brilliant.org
24 Agustus pukul 16:02 · 

Makan siang dulu. :)
Kalau gak salah, ini jam 3 tepat ya? ^_^


______________

Izzatush Shobihah
24 Agustus pukul 10:58 · Jombang · 

"Papa gak pulang, mama digoyang orang!"
"Body tua, nafas muda!"

Ternyata update status tidak selalu di situs jejaring sosial, di mobil dan bak trukpun bisa..
Allah.. -_-
__________

Izzatush Shobihah
24 Agustus pukul 8:20 · Jombang · 

Semoga kita tidak termasuk di antara guru yang memasang foto narsis, tidak bernilai akhlak mulia dan tidak mengandung pesan mendidik untuk murid-murid kita.. Aamiiin. :)
Bismillah, belajar tobat..

*betewe, sejak 4 hari yang lalu, ini hidung kenapa berdarahnya gak selesai-selesai ya?*
— bersama Izzah Ling dan Suszie Chung.
__________

Izzatush Shobihah
23 Agustus pukul 14:33 · 

Bukan tentang kecepatan hafalan, melainkan tentang kesetiaan kepada Al-Qur'an..

Salam hormat untuk para 'penjaga' Al-Qur'an di seluruh dunia..
____________

Izzah Ling
23 Agustus pukul 13:38 · 

Sempet mikir agak lama setelah baca status teman di akun satunya, kira-kira begini:

"Air beriak tanda tak dalam
Dia teriak tanda terlalu dalam"

...hingga akhirnya bertemu dengan apa yang disebut lomba memasukkan paku dalam botol!
— bersama Izzatush Shobihah.
___________


Izzatush Shobihah
23 Agustus pukul 10:54 · 

Kebaikan itu seperti jabatan tangan
Menggenggam dan merasakan
Nggak ada yang istimewa dari berbagi kebaikan
Biasa aja
Layaknya kita menghirup udara
Hampir nggak terasa

Kebaikan itu seperti medan magnet
Menarik hingga saling erat
Saya butuh mereka agar tetap sadar bahwa kita ini manusia
Sederhana saja
Memberi yang saya punya dan apa yang saya bisa
Makanan, minuman, apa aja
Enak dan nggak enak yang penting kita tertawa bahagia

Kebaikan itu seperti roda putar
Menyentuh tiap sisi dan mengajak mengitari

Kalau kata Chairil Anwar, "Aku ingin hidup seribu tahun lagi"
Biar kita bisa terus berbagi dan memberi

Jadi jangan pernah menunda kebaikan

(Puisi iklan Aqua versi Yuniana 'Tovie' Oktoviati)
----------------
Berasa ada yang janggal dengan kalimat "Aku ingin hidup seribu tahun lagi".. :/
Seingatku, di puisi AKU-nya Chairil Anwar yang tertulis itu "Aku mau hidup seribu tahun lagi", bukan "Aku ingin hidup seribu tahun lagi"..
Eh, gitu gak sih?
______________

Izzatush Shobihah
23 Agustus pukul 10:11 · 

Bagai air di atas daun talas
Ngapain dipikir kalau dia emang gak jelas

Sudahlah, Kawan, bukan salahmu jika kau gagal memasukkan bola basket ke dalam keranjangnya..
Itu salah si keranjang kenapa gak mau nangkep bola yang kau lempar ke arahnya..
____________

Izzatush Shobihah
23 Agustus pukul 7:12 · 

Semakin sayang, semakin kejam..

*referensi bacaan favorit: pantat truk*
____________

Izzatush Shobihah
22 Agustus pukul 9:31 · Jombang · 

Katanya, kurang minum bisa menurunkan konsentrasi dan fokus. 
Tadi, pas berangkat udah berasa minum berapa liter air tuh, tapi tetep aja tulisan di pantat truk, "AWAS GANDENG!" masih terbaca "AWAS GENDENG!"

Kayake wayahe donor darah iki, ben 'penyakit'e minggat kabeh!
____________

Jumat, 21 Agustus 2015

Status FB 19-21 Agustus 2015

Izzatush Shobihah
21 Agustus pukul 16:24 · Jombang · Disunting · 

Akhir-akhir ini sering ditanyai teman-teman, "Masalahku berat banget, Mb Izzah. Aku ngerasa lelah, udah gak kuat! Boleh gak sih aku marah ke Allah atas semua ini?"

Sahabatku, apapun masalah kita, marah kepada Allah bukanlah tentang "Bolehkah?", melainkan tentang "Pantaskah?" :)
Mengapa?
Coba yuk ditengok bentar Al-Qurannya. Banyaknya solusi dan 'hiburan' yang Allah sediakan di sana. Tinggal dipilih. :)

1. "Laa yukallifullaahu nafsan illaa wus'ahaa..."
Allah tidak membebani seseorang itu melainkan sesuai dengan kesanggupannya... (Al-Baqarah ayat 286)
2. "Inna ma'al 'usri yusron!"
Sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan. (Al-Insyiroh ayat 6)
3. "Wasta'iynuw bish shobri wash shalaati..."
Dan mintalah pertolongan dengan sabar dan shalat... (Al-Baqarah ayat 45)
4. "Ahasibannaasu an yutroku an yaquuluu aamannaa wa hum laa yuftanuuna."
Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: ’Kami telah beriman’, sedang mereka tidak diuji lagi? (Al-Ankabut ayat 2)
5. "...Wa 'asaa an takrohu syai-an wa huwa khoriun lakum..."
...Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu... (Al-Baqarah ayat 216)
6. "...Wa laa tay-asuw min rowhillaahi..."
...Dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah... (Yusuf ayat 87)
7. "...Laa tahzan, innallaaha ma'anaa..." 
...Jangan bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita... (At-Taubah ayat 40)

Jadi, masih ingin marah sama Allah? :)
--------
Untuk yang satu ini, biarlah Al-Quran yang menjawab. Kalau Izzatush yang menjawab, khawatirnya dia nanti berkata, "Kalau emang udah lelah dan gak kuat, coba panggil becak, Mb!" -_-
__________

Izzatush Shobihah
21 Agustus pukul 14:10 · Jombang · 

Izzatush: (lagi enak-enak nyanyi) "Aku terjatuh dan tak biiiisa bangkit lagiiii..."
Mb Chung, Mas Aries, Pak Bambang: "Hoalah, Mbak, Mbak! Ket mau kok tiba-tibo terus. Wong wis gedhe kok ora iso tangi dhewe! Diperiksakne dhisik, sakit apa, ben ndang waras!"

Beberapa menit kemudian...
Mb Chung: (nyanyi lagu yang sama) "Aku tersesat dan tak tahu arah jalan pulaaanggg..."
Izzah, Mas Aries, Pak Bambang: "Hoalah, Mbak, Mbak! Mangkane ta lah, nggowo peta, takon polisi! GPSe dinyalakne! Hape Samsung Prime kok gak nduwe GPS!"

Inilah akibatnya jika hari ini terasa bagaikan hari Jumat..
_________

Izzatush Shobihah
21 Agustus pukul 10:20 · Jombang · 

A: "Apa ada yang lucu?" (serius)
B: "Tidak!" (berhenti tertawa)
A: "Kenapa Anda tertawa?"
B: "Lucu!" (wajah tak berdosa)

Dasar adik-adik!
___________

Izzatush Shobihah
20 Agustus pukul 13:06 · 

Ini sih bukan tentang saya
Tapi tentang apa dan bagaimana 
Tentang memberi nilai lebih pada semua
Ya walau melakukan sendiri
Pokoknya lakukan saja
Selama kita percaya

Bisa saja kita mengajak untuk berbuat baik
Tapi buat saya
Memberi contoh itu jauh lebih baik
Berawal dari niat baik
Kebaikan akan mengalir bagaikan air

Aku akan terus berkarya dan bukan hanya untuk dianggap ada
-----------
Udah beberapa hari ini 'ngidam' nulis puisi iklan Aqua ini.
Alhamdulillah, akhirnya ketemu juga, walau harus mentelengin YouTube atu-atu. :)
___________

Izzatush Shobihah
19 Agustus pukul 20:53 · Disunting · 

Allaahumma rabbannaasi adz-hibil ba-sa isyfiyhi antasy syaafi, laa syifaa-a illaa syifaa-uka, syifaa-an laa yughaadiru saqaman..
Aamiin..
___________

Izzatush Shobihah
19 Agustus pukul 17:49 · 

Di LKS sejarah adik-adik tertulis salah satu alasan Indonesia dijajah bangsa Eropa macam Portugis, Spanyol, dan Belanda adalah dikuasainya Konstantinopel oleh Kesultanan Turki tahun 1453 M, sehingga mereka gak bisa "kulakan" rempah-rempah dengan bebas seperti sebelumnya dan milih nyerbu langsung ke pusatnya, yaitu di Indonesia..

Wait!
Apakah ini berarti kejayaan Islam adalah penyebab Indonesia dijajah?
Atau cuma sebagai kamuflase aja agar penjajah gak dicap pengecut karena gak berani dan gak bisa "nembus pagar" Kesultanan Turki?

*belum nemu jawabannya*
___________

Izzatush Shobihah
19 Agustus pukul 17:20 · 

Kalau ada pikiran kayak gini, boleh gak? :)

"Jadi Tuhan itu susah: mau gak mau harus dengerin lebih dari 2 milyar manusia komplain setiap waktu, belum lagi diduakan, dianggap gak ada, atau dijadikan 'babu' ketika ada hamba yang maksa doanya dikabulkan!
Karena itu, bersyukurlah karena Allah telah menjadikan kita sebagai hamba, bukan sebagai Dia!"

Rabu, 19 Agustus 2015

Status FB 12-19 Agustus 2015

Izzatush Shobihah
19 Agustus pukul 11:46· Jombang ·

Selalu terenyuh setiap kali teringat ucapan ini:
"Syaikh, apakah Allah akan menerima puasa kami jika kami tidak sahur dan tidak berbuka?"

Berencana membuang makanan?
Coba tengok mereka yang kekurangan!
___________

Izzatush Shobihah
19 Agustus pukul 10:24· Jombang ·

"Jombang-Mojokerto berapa kilometer, Mb?"
"Wah, gak ngerti, Mb, aku ora tau ngukur eg! Lalar gawe ngukur dalanan Jombang-Mojokerto, kan embonge ora tau gudikan."

Lagi-lagiiiii.. -_-
___________

Izzatush Shobihah
19 Agustus pukul 1:30 · 

Selalu terbangun jam segini..
Yang laperlah, yang kebelet ke kamar mandilah, yang gak bisa meremlah, ada aja penyebabnya..
Barangkali ini cara Allah mengajak hambaNya berduaan denganNya.. :)
______________

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 17:48 · 

A: "NIAT BELAJAR YA GAK USAH BAWA HAPE! KALAU HABIS INI MASIH ADA YANG MAIN HAPE SEBELUM PULANG, PR-NYA GAK USAH DIBAHAS!"

B: "Ayo, adik-adik, kalau lagi belajar, ponselnya dikumpulin dulu di sini! Nanti kalau Mb Izzah ke kamar mandi, ponselnya boleh diambil kembali, tapi harus terkumpul lagi di kotak ini ketika Mb Izzah keluar dari kamar mandi. Setuju?"

Dan ternyata B lebih efektif dibanding A.. ^_^
___________

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 15:52· Jombang · 

Dulu...
Pantang menyerah sebelum menikah!
Sekarang...
Pantang menyerah sebelum innalillah!

*lebih optimis :D *
___________

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 12:08· Jombang · 

Kita tidak egois dalam mencintai Allah dan Rasulullah. Gamelan kita tabuh, gitar kita petik, biola kita gesek dan seruling kita tiup — agar memperindah pernyataan cinta kita kepada Allah dan Rasulullah.

Kenapa ketepung dangdut kita kutuk hanya karena ia dipakai untuk budaya maksiat? Salah apa ketepung itu? Apakah engkau mengutuk Abu Jahal beserta pedangnya juga?

Kalau perlu pakailah rumah Abu Jahal untuk shalat berjamaah.

-Cak Nun, 19 Maret 2014-
___________

Izzatush Shobihah via Brilliant.org
18 Agustus pukul 10:56 ·

Mulai tumpul nih, kelamaan gak diasah, bahkan untuk soal sesederhana inipun masih butuh 'hint'.

Oke, kita coba pake cara yang paling imbisil.
Jika satu kepala setidaknhya ada 2 kaki, maka untuk 82 kepala ada 164 kaki.
Sisanya, sepertinya jelas milik babi, adalah 240 - 164 = 76 kaki
Karena babi punya 4 kaki, maka 76 : 2 = 38 babi. (Terjawab!)

Untuk membuktikan benar tidaknya, coba kita hitung balik!
82 (kepala) - 38 (babi) = 44 (ayam)
Kalau ketemu dengan banyaknya kepala dan kaki seperti yang ada di soal, berarti jawaban di atas bener: 
38 babi + 44 ayam = 38 (1 kepala + 4 kaki) + 44 (1 kepala + 2 kaki)
= 38 kepala + 152 kaki + 44 kepala + 88 kaki
= 82 kepala + 240 kaki ^_^


___________

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 8:02 · Jombang · Disunting · 

IMPIAN ANAK INDONESIA

Indonesia sudah merdeka 70 tahun
Berbagai kemajuan telah dicapai
Saya bangga menjadi anak Indonesia 
Namun saya juga mempunyai mimpi tentang Indonesia
Di di masa yang akan datang 
Inilah mimpi-mimpi kami

Saya memimpikan Indonesia sepuluh tahun mendatang tidak ada lagi korupsi
Sehingga uang untuk pendidikan tidak berkurang
Rakyat Indonesia akan pintar 
Dan Indonesia menjadi negara superpower

Tiga tahun yang akan datang
Semua wilayah Indonesia bisa mengakses internet
WiFi juga gratis
Sudah gitu cepat lagi

Saya bermimpi semua orang bisa minum dari air keran, bersih, sehat, 
Dan uang jajan tidak berkurang

Saya bermimpi Indonesia menjadi juara Olimpiade
Sehingga merasa bangga ketika menontonnya di televisi

Di masa penjajahan, kita dikalahkan dengan dikotak-kotakkan dan dipisahkan 
Lima tahun yang akan datang saya memimpikan Indonesia yang lebih kompak
Sehingga menjadi negara yang kuat

Sepuluh tahun yang akan datang Indonesia akan menjadi mutiara yang berkilau
Yang mempunyai daya tarik yang kuat
Bukan kita yang mencari pekerjaan ke negara lain
Tetapi mereka yang mencari kerja di Indoensia

Sepuluh tahun yang akan datang 
Indonesia menjadi negara yang mandiri dan tidak bergantung kepada negara lain
Hasil bumi dan tambang dikelola oleh bangsa sendiri
Sehingga Indonesia menjadi kaya raya

Kami bangga menjadi anak Indonesia

(Dibacakan oleh Maria Rosana Lintang Kristiani dari SD Maria Fransisca Bekasi dan Erlangga Abiantara dari SMP Labschool Jakarta Timur saat upacara pengibaran bendera di Istana Merdeka, 17 Agustus 2015 kemarin pagi)
--------------
Akhirnya ketemu juga di YouTube, sayangnya kemarin pas dibacakan tidak disebutkan siapa pencipta puisi ini. -_-
______

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 1:21· 

Salah satu tanda kemerdekaan adalah hilangnya 2 ekor ikan klothok yang masih ditiriskan habis digoreng dan urung jadi lauk makan malam..
________

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 0:40 · 

Dulu, pas MI, sempet ngapalin ini, walau gak ada yang nyuruh. grin emotikon
Ada yang tahu apa judul teks ini? smile emotikon

We, the people of Indonesia, hereby declare Indonesia's independence. Matters concerning the transfer of power and others will be conducted in an orderly manner and in the shortest possible time.

Jakarta, August 17th, 1945
On behalf of Indonesia's people
(Signed)
Soekarno-Hatta
________

Izzatush Shobihah
18 Agustus pukul 0:23· 

17+8+45=70

70 tahun itu...
Terlalu tua untuk 'Ayo Kerja', jika dibandingkan dengan umur manusia!
Terlalu muda untuk 'Ayo Kerja', jika dibandingkan dengan umur Amerika Serikat yang hampir 4 kali lebih tua!

Betewe, tadi Budhe Mega kemana ya?
Kok tumben-tumbenan gak duduk dekat Presiden Jokowi? :/
_____________

Izzah Ling
17 Agustus pukul 18:41 · 

Udah, gini aja, untuk kepastian 'nasib' tesismu nanti, tentukan salah satu dari tiga ini:
1. Pilih tesismu dan putuskan pacarmu!
2. Pilih pacarmu dan abaikan tesismu!
3. Pilih pacar juga tesismu dan cari 'pembantu' lain selain aku!
Aku tunggu sampai November tahun ini!

*keputusan gak konsisten, langsung blokir!*

— bersama Izzatush Shobihah.
_________

Izzatush Shobihah
17 Agustus pukul 13:24 · Disunting · 

"Burung yang bangun lebih pagi bisa mendapatkan cacing!"
-Ayas, Cinta di Musim Cherry, Trans TV, barusan-

Bentar deh, emangnya burung dapet cacing buat apaan ya? :/
________

Izzatush Shobihah
17 Agustus pukul 13:09 · 

Menyesal itu ketika nonton CNN Indonesia yang lagi nayangin sumber energi terbarukan yang belum banyak 'disentuh' dari laut Indonesia -lupa pas bahas arus laut atau gelombang laut- di wilayah sekitar Batam/Riau yang berpotensi 'memproduksi' listrik lebih dari 90.000 megawatt..

Menyesal mengapa dulu sering ngantuk sampai ketiduran di kelas saat pelajaran fisika dan geografi..
Coba dulu gak ngantuk, pasti sekarang udah jadi eksportir listrik ke luar negeri..

Lebih menyesalnya lagi, untuk menyadari kekayaan diri sendiri saja harus 'dibangunkan' oleh CNN!
__________

Izzatush Shobihah
17 Agustus pukul 8:57 · 

Silakan informasikan kepada kami bagaimana kondisi detik-detik proklamasi di lapangan upacara terdekat, apakah berjalan khidmat atau sebaliknya: peserta, petugas dan undangannya lebih sibuk dengan ponsel dan gadget masing-masing?
_______

Izzatush Shobihah
17 Agustus pukul 6:48 · 
Selamat Hari Raya Proklamasi 2 Dzulqa'dah 1436 H.
Mohon maaf lahir dan batin.
________

Izzatush Shobihah
16 Agustus pukul 19:11 · 

Dulu sempet bertanya-tanya, mengapa Rossi menggunakan 'gelar' The Doctor di dunia balapan..
Ternyata setelah 'dibisiki' teman-teman kedokteran, The Doctor itu berawal dari nomornya, 46, yang dalam dunia medis angka 4(dan)6 dibaca Four And Six (forensik)..

Untung Rossi gak konsul ke saya dulu, bisa-bisa tak cariin nama lain untuk 'gelarnya' berdasarkan maskot togel..
Eh, ngomong-ngomong, kalau 02 itu bekicot, 35 itu kambing, 42 itu buaya, 46 apa ya?
_________

Izzatush Shobihah
16 Agustus pukul 18:50 · 

Itu beneran moge jadi penguasa jalanan?
Emangnya mereka pernah ngalahin Sumber Kencono?

*barusan lihat berita di MetroTV*
_________

Izzatush Shobihah
16 Agustus pukul 14:09 · 

Iya, orang-orang lagi ramai mengharamkan panjat pinang tuh, hanya gara-gara kata 'panjat' mendahului kata 'pinang'..
Karena menurut mereka seharusnya dipinang dulu, baru dipanjat..
_________

Izzatush Shobihah
16 Agustus pukul 11:25 · 

I don't want to follow you back because I never want you to follow me..

So, be a trendsetter, not a follower!
_________

Izzatush Shobihah
15 Agustus pukul 19:40 · 

Pingin ngerasain dag-dig-dug kayak mereka yang mau ketemu pacarnya pas malem Mingguan?
Bisa banget!
Cukup naik motor tanpa helm dan spion lalu tatap mata polisi yang sedang "ngoperasi" jalan raya.. :)
_____________

Izzatush Shobihah
15 Agustus pukul 16:53 · 

Empat fase yang harus dilalui agar cinta antar manusia mencapai puncaknya:

Fase pertama:
Kedua belah pihak harus merasakan ada atau tidaknya kedekatan, untuk saling memperkenalkan diri secara lebih terbuka.

Fase kedua:
Fase pengungkapan diri di mana masing-masing merasakan ketenangan dan rasa aman berbicara tentang dirinya lebih dalam lagi.

Fase ketiga:
Melahirkan saling ketergantungan dan masing-masing mengandalkan bantuan yang dicintainya untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pribadinya karena mereka merasa memerlukan pasangannya dalam kegembiraan dan kesedihannya.

Fase keempat:
Pemenuhan kebutuhan pribadi yang diberikan oleh pasangannya dengan tulus, menganggap sedikit pemberiannya yang banyak dan menganggap banyak pemberian pasangannya walau sedikit.

-diringkas dari Tafsir Al Mishbah Vol.9 hal. 316 karya M. Quraish Shihab-
*****
Ternyata selama ini cinta kami kepada Rasulullah tidak ada apa-apanya sama sekali dibanding cinta beliau kepada kami.. :'(
__________

Izzatush Shobihah
15 Agustus pukul 12:53 · Jombang · 

Tema lagu hari ini: MASHUP!
Habis dapet Pupus-Kasih Tak Sampai-nya Vidi Aldiano dan Jatuh Cinta-Tak Ada Logika-nya Agnes & The Freaks, tiba-tiba dapet mashup 7 lagu galau-nya Eka Gustiwana..
Keterusan sampe nemu ini deh.. ^_^

https://www.youtube.com/watch?v=iJoNmL8rseo
____________

Izzatush Shobihah
15 Agustus pukul 9:16 · Jombang · 

"Mulai sekarang gak usah repot-repot ngurusin saya, karena saya sudah kurus tanpa bantuan sampeyan!"

Yang bilang kayak gini pasti pengurus, bukan pembesar.. :p
__________

Izzatush Shobihah
15 Agustus pukul 8:34 · Jombang · 

"Jodoh kriteria saya gak muluk-muluk, Mba', cukup yang sedang-sedang saja: sedang kaya, sedang sukses, sedang tenar, sedang tampan-tampannya, sedang menjadi bos perusahaan, sedang naik haji, pokoknya yang sedang-sedang sajalah!"

Lhoalah, kalau memang ada yang seperti itu, gimana kalau dia buat saya aja, Bu? ^_^
___________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 19:51 · 

Jika saya muallaf lalu bertanya mengapa Allah tidak menjadikan saya muslim sejak lahir seperti Anda, apa yang akan Anda jawab?
_________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 18:07 · 

Geregetan itu ketika kami -sebagai 'emak'- gagal meyakinkan 'anak anak' bahwa ta'aruf itu lebih baik daripada pacaran, bahwa puasa itu lebih baik daripada manual*), juga bahwa menikah itu lebih baik daripada praktikum**)..

Jika mereka tak kunjung mengerti, berarti ada yang tidak beres dengan kami!
-------
Keterangan:
*) onani atau masturbasi
**) berhubungan badan dengan selain pasangan yang sah
__________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 16:41 · Jombang · 

Kepada mobil yang bersabar berada di belakang pengendara onthel dan pejalan kaki seperti kami, terima kasih sudah bersedia membuntuti kami tanpa klakson.. :) (y)
Andai saja semua pemilik mobil menghargai jalanan sepertimu: yang tidak ingin menang sendiri dan menghormati orang tidak mampu seperti kami.. :)
___________

Izzatush Shobihah berbagi foto Atunk Nrimoingpandum.
14 Agustus pukul 14:05 · 

Baru sadar dua hal dari tulisan ini:
1. Dia mendoakan siapapun yang membaca ini untuk diampuni dosanya oleh Allah.
2. Ada tanda <3 asulullah="" atas="" deretan="" di="" huruf="" judul="" kata="" p="" pada="" pertama="" tulisan="" wawu="">

Kalau sudah begini, sepertinya Om Atunk bisa jadi sosok yang mengingatkan saya kepada Rasulullah.. kiki emotikon
Bagaimana, De' Fina? Setuju? :)


__________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 12:56 · Jombang · 

Kadang bingung juga mau jawab pertanyaan ini, "Posisi lagi dimana, Tush?"

Jawaban mana yang sebaiknya saya berikan?
A. Posisiku di Jombang 
B. Posisiku di kantor
C. Posisiku di atas

*khusus untuk yang C jangan asumsikan macam-macam, karena pas nulis status ini saya memang sedang berada di atas kursi, madep 1 monitor, 2 kibot, dan setumpuk krupuk bawang*
___________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 12:06 · 

Filosofi linguistik angka Jawa.. :) (y)

Ahmad Islahul Umam
Keunikan Angka dalam Bahasa Jawa :)

Misal dalam bahasa Indonesia diucapkan dua puluh satu, dua puluh dua,…, dua puluh sembilan.
Dalam bahasa jawa tidak diberi nama rongpuluh siji, rongpuluh loro, dst; melainkan selikur, rolikur, …, songo likur. Di sini terdapat satuan LIKUR yang tidak lain merupakan kependekan dari LIngguh KURsi, artinya duduk di kursi.
Pada usia 21-29 itulah pada umumnya manusia mendapatkan “tempat duduknya”, pekerjaannya, profesi yang akan ditekuni dalam kehidupannya; apakah sebagai pegawai, pedagang, seniman, penulis, dan lain sebagainya. 
Namun demikian ada penyimpangan di atas penyimpangan tadi. Bilangan 25 tidak disebut sebagai limang likur, melainkan selawe.
SELAWE singkatan dari SEneng-senenge LAnang lan WEdok. Puncak asmaranya laki-laki dan perempuan, yang ditandai oleh pernikahan. Maka pada usia tersebutlah pada umumnya orang menikah (dadi manten).

Bilangan selanjutnya sesuai dengan pola: telung puluh, telung puluh siji, telung puluh loro, dst. Tapi ada penyimpangan lagi nanti pada bilangan 50. Setelah sepuluh, rongpuluh, telung puluh, patang puluh, mestinya limang puluh. Tapi 50 namanya menjadi seket. Pasti ada sesuatu di sini.
SEKET dapat dipanjangkan menjadi SEneng KEthonan, suka memakai kethu/tutup kepala/topi/kopiah. Tanda Usia semakin lanjut, tutup kepala bisa utk nutup botak, atau rambut yg memutih. Di sisi lain bisa juga Kopiah atau tutup kepala melambangkan orang yang beribadah. Pada usia 50 mestinya seseorang lebih memperhatikan ibadahnya. Setelah sejak umur likuran bekerja keras mencari kekayaan untuk kehidupan dunia, sekitar 25 tahun kemudian, yaitu pada usia 50 perbanyaklah ibadah, untuk bekal memasuki kehidupan akhirat.

Dan kemudian masih ada satu bilangan lagi, yaitu 60, yang namanya menyimpang dari pola, bukan enem puluh melainkan sewidak atau suwidak.
SEWIDAK dapat dipanjangkan menjadi SEjatine WIs wayahe tinDAK. Artinya: sesungguhnya sudah saatnya pergi. sudah matang..siap inalillah..
__________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 10:29 · Jombang · 

A: "Sebulan berapa, Mb?"
B: "Tiga ratus ribu, Mb.."
A: "Oke, makasih, Mb.."
B: "Terima kasih kembali sudah menghubungi kami."
C: "Lho, sebulan kok mahal amat Mb, sampai tiga ratus ribu?"
B: "Kan emang biayanya segitu, Pak.."
C: "Anakku kemarin beli sebulan cuma seribu dapet sepuluh tuh!"
B: "Hah? Maksudnya, Pak?"
C: "Itu sebulan balon karet kan, Mb?"

Cross-culture understanding: Indonesian-Javanese.. ^_^
____________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 3:05 · Disunting · 

Walaupun ogah banget terjun di dunia keguruan, tapi pada akhirnya pingin juga berada di tengah-tengah mahasiswa yang sedang diskusi, sekedar untuk membaca jalan pikiran mereka, mengerti isi hati mereka atau bahkan sekedar cari 'cemilan' buat si otak, kali aja ada kasus baru..

Tapi, ah, nanti dululah, Kisanak!
Tunggu kalau sudah kaya atau jadi pengusaha!
Agar hati tetap tenang jika gagal tes CPNS..
Agar jiwa tetap stabil saat sertifikasi dan fungsional tak juga kunjung cair..
Agar pikiran tetap tentram walau gaji sebulan hanya bisa memenuhi kebutuhan 3 hari..

Benar kata beliau, profesionalisme yang tidak dihargai itu mengganggu keikhlasan..
____________

Izzatush Shobihah
14 Agustus pukul 2:47 · 

"Pak, ada teman saya yang berpandangan, 'Kalau kita pingin jadi orang yang bener-bener beragama Islam, harusnya kita jadi kafir dulu, biar bisa kenal betul apa itu Islam'! Gimana tuh, Pak?"
"Pingin kenal sama Allah kok menjauh? Bukannya kalau pingin kenalan itu mendekat?"

O'ow..
_________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 17:35 · 

"Mb, kode BRI berapa?"
"Bekicot!"
"Maksudnya?"
"002, Mb.."

Eh, ada yang salah gak sih dengan jawabanku?
Kok orang-orang pada cekikikan sambil geleng-geleng semua?
Kode BRI itu 002 kan?
_____________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 12:42 · Jombang · 

"Lebih baik ditinggal tidur daripada ditiduri trus ditinggal.."

Oooo, begitu..
___________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 11:50 · Jombang · 

Sepertinya seminggu ini tim kami diserang wabah perasaan.
Masa sehari-hari gak bisa lepas dari kalimat, "ILING RASANE, LALI RUPANE!"

Pasti ini akibat keseringan buang angin diam-diam.. :p
_______________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 11:29 · 

Tulisannya ada di status ini, yang bagian bawah cuma lafalnya aja..
Jangan tanya ini shahih atau bukan, aku ngambilnya objektif, karena isi doanya yang cakep, bukan karena hal lain.

اللهم احفظ ولدي واشفيه انت الشافي لا شفاء الا شفاءك شفاء لا يغادر سقما
اللهم صوره صورة حسنة و ثبت قلبه ايمانا بك وبرسولك
اللهم اجعله صحيحا كاملا و عاقلا حاذقا عالما و املا
اللهم اخرجه من بطني ساهلا و سالما
اللهم طول عمره و صحح جسده و حسن خلقه و افسح لسانه و احسن صورته لقراءة الحديث و القران ببركة محمد صلى الله عليه و سلم
رب هب لي من الصالحين
اللهم اجعله ذرية طيبة صالحة و الحمد لله رب العالمين

*pesenan Cak Surur*

Izzatush Shobihah
Mohon maaf kepada teman2 yg "drum band-an" (baca: hamil) yg udah susah2 curhat minta bagi2 doa buat ibu hamil tapi gak sempet aku balas langsung.. Aku bales lewat sini ya.. Ini adalah doa yang aku baca waktu aku hamil dulu.. Moga2 bermanfaat buat semuanya..

Ketentuan: aa/oo dibaca a/o panjang, ch dibaca ha' (huruf ke-6 setelah jim), (-) dibaca hamzah, (') dibaca 'ain

Allaahummachfadh waladiy wasyfiyhi antasy syaafiy laa syifaa-a illaa syifaa-uka syifaa-an laa yughoodiru saqaman
Allaahumma showwirhu shuwrotan hasanatan wa tsabbit qolbahu iymaanan bika wa birosuwlika
Allaahummaj'alhu shochiychan kaamilan wa 'aaqilan chadziqon 'aaliman wa aamilan
Allaahumma akhrijhu min bathniy saahilan wa saaliman
Allaahumma thowwil 'umrohu wa shoch_chich jasadahu wa chassin khuluqohu wa afsich lisaanahu wa achsin shuwrotahu liqiroo-atil chadiytsi wal qur-aani bi barokati Muchammadin shollallaahu 'alayhi wa sallam
Robbi hab liy minash shoolichiina
Allaahummaj'alhu dzurriyyatan thoyyibatan shoolihatan walchamdu lillaahi robbil 'aalamiina..
___________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 8:27 · Jombang · 

Sarapan pagi ini. ^_^

"Kalau kamu kuatir tidak akan berlaku adil terhadap anak yatim dengan mengawini mereka -tanpa memberi maskawinnya, tanpa memelihara hartanya dengan baik- maka kawin aja dua, tiga, ampat! Ini perintah! Apa artinya 'khiftum'? Kalau kamu kuatir. Nah, kalau tidak kuatir, boleh ndak? Jangan cepat-cepat berkata boleh!
Saya kuatir kalau saya tahu. Kalau tidak tahu, kuatir nggak? Tidaaak... Kalau begitu, arti 'khiftum' adalah 'kalau kamu tahu'. KARENA TAKUT TIDAK BISA MUNCUL TANPA TAHU. Tahu itu harus yakin! Bisa tidak harus yakin ya.. Saya tahu si A datang. Apakah Anda berarti, itu berarti, Anda yakin dia datang? Belum tentu. Kalau yakin tidak berlaku adil, TIDAK BOLEH POLIGAMI! Kalau tahu tapi ragu, boleh atau tidak?"
Prof. Muhammad Quraish Shihab, Tafsir Al-Mishbah Metro TV, 1 September 2008.

https://www.youtube.com/watch?v=dFXeuQPp1Cs
____________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 7:54 · Jombang · 

Alhamdulillah, akhirnya ketemu juga, almamater tercinta saat masih kecil.. 
Barusan jadi pengunjung ke-311, kayaknya perlu dirawat nih.. :/

http://miashfiyahlontar.blogspot.com/
__________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 6:42 · 

Upacara 17 Agustusan itu bid'ah gak ya?

*efek lihat isi BBM pada ngibarin bendera semua*
___________

Izzatush Shobihah
13 Agustus pukul 5:40 · Disunting · 

Diketahui:
Sepeda motor yang dikendarai Izzatush bergerak dengan kecepatan 77 km/jam. Dia memulai perjalanan pukul 07.30 dan jarak yang ditempuh sejauh 11 km. Selama perjalanan dia berhenti 7 kali, yaitu 5 kali berhenti karena lampu merah yang masing-masing memakan waktu 1 menit dan 2 kali berhenti untuk isi bensin yang masing-masing memakan waktu 3 menit.

Pertanyaannya:
Masuk akalkah pernyataan di atas?

*hint: Izzatush bukan Harry Potter*
----
Untuk 7 jawaban yang benar, dapat hadiah Al-Fatihah..
_________

Izzatush Shobihah
12 Agustus pukul 21:13 · Disunting · 

"Kau lebih pandai daripada tampangmu,"
James Bond, Die Another Day, barusan di tipi..
___________

Izzatush Shobihah via Brilliant.org
12 Agustus pukul 14:39 · 

Jika BNCD adalah kode (BNCD=CODE, B sebelum C, N sebelum O, C sebelum D, D sebelum E), maka:
BNCD: EHUD OKTR NMD
CODE: FIVE PLUS ONE..
Kalau gak salah, jawabannya RHW (SIX) ya? :/

*eh, bener gak sih?*


___________

Izzatush Shobihah via Brilliant.org
12 Agustus pukul 14:25 · Disunting · 

"Kasus" yang menyenangkan: bukan karena tingkat kemudahannya yang cukup tinggi, melainkan karena celotehan di kolom komentarnya yang meriah..

Ada yang serius...
"1 child can eat 1 candy in 2 minutes,
300 candies will take 600 minutes to eat (300 candies x 2minutes / 1child),
but the task is divided by 100 so it will take 6 minutes."

Ada yang selengekan...
"How big are candies? Can they be eaten at once?"
"6 minutes If they don't die due to diabetes :3 "
"2 mins.... who said a child cannot eat 3 candies at once? :D "
"I didn't get why you told us not to solve this experimentally. Anyone?"
"6mins. but it depends on the taste and the color of the candy"

Ini solusi bahagiaku, kamu? :)


___________

Izzatush Shobihah
12 Agustus pukul 14:04 · Jombang · 

Bentar deh, 4G itu singkatan dari Gedhang Goreng Gosong Ghuuuedhhheeee, bukan? :/

Rabu, 12 Agustus 2015

Status FB 12 Agustus 2015


Izzatush Shobihah memperbarui foto sampulnya.
12 Agustus pukul 13:03 · Disunting · 

Pertanyaannya: Bolehkah Allah dipersonifikasikan? :)

_____________

Izzatush Shobihah
12 Agustus pukul 12:36 · Jombang · 

Pantaskah seorang pria mengatakan, "Terimalah lamaranku, sayang! Setelah kita sah, aku akan jadi milikmu seutuhnya!" sementara ibunya masih hidup? :)

Ngaji dulu yuk, Bang!
Biar gak kebanyakan obral gombal!
Biar kita sama-sama ngerti, anak laki-laki tetap jadi milik ibunya, sekalipun telah menikah! ^_^
__________

Izzatush Shobihah
12 Agustus pukul 12:01 · Jombang · 

Hawa-hawanya kok kayak hari Rabu ya?
____________

Izzatush Shobihah
12 Agustus pukul 11:32 · Jombang · 

Gara-gara semalem nonton film Left to Die: The Sandra and Tammi Chase Story, jadi kerasa seneeeng gitu pas lihat tayangan TV berbahasa asing dan kata-kata mereka masih bisa didengar, dipahami, dan dimengerti, tanpa harus membaca terjemahannya dan tanpa ada kesan menggurui..
Setidaknya mereka sudah menerapkan 'khairun naas anfa'uhum lin naas' dengan mengucapkan pesan secara fasih, kecepatannya standar, dan bisa diterima oleh penontonnya..
Bisa-bisa mereka lebih Islami tuh, nah kita? :)

*ngetes kecepatan berbicara diri sendiri yang kata teman-teman 240 kata per detik*
______________

Selasa, 11 Agustus 2015

Status FB 7-11 Agustus 2015


Izzatush Shobihah
11 Agustus pukul 13:31 · Jombang · 

Mendapat kehormatan 'dihibur' oleh potongan QS. Al-Baqarah ayat 216:

"...Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu. 
Dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. 
Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui."
______________

Izzatush Shobihah via Brilliant.org
11 Agustus pukul 11:38 · 

Kadang yang bertumpuk, ribet, tidak praktis, bertele-tele, dan dianggap 'bencana' adalah bentuk lain dari sesuatu yang sederhana.
Karena itu, gak ada salahnya kita memahami rasa, bukan sekedar rupa.

Seperti yang satu ini, karena nol tidak selalu ada di bawah, kita mulai dari mana: dari bawah atau dari nol? :p


____________

Izzatush Shobihah
11 Agustus pukul 10:23 · Jombang · 

Alhamdulillah, akhirnya ketemu juga OST yang ada lirik Koreanya.
Teksnya menyusul, soale harus ngeja satu-satu..
Maklum, masih belajar membaca, hehehe..
___________

Izzatush Shobihah
10 Agustus pukul 15:49 · Jombang · 

"Kalau masak nasi yang enak itu masaknya pakai Swallow putih ta, biar pulen?"
"Lho, masaknya dicampur sendal jepit, Mb?"
"Ya elah, Mas, bukaaaaannnn! Swallow agar-agar, bukan sendal, ya salam!"

*membayangkan rasa nasi campur srampat dan gabus sandal jepit*
_____________

Izzatush Shobihah
10 Agustus pukul 15:22 · Jombang · 

"Apa sih istimewanya kelor, kok bisa sampai ditakuti oleh tukang santet?
Padahal tetanggaku yang tidurnya biasa pakai kelor, kalau lagi gak ada celana atau sarung, itu aja masih kena santet!"

Bentar, bentar, iki omongane sopo yo?
____________

Izzatush Shobihah
10 Agustus pukul 11:53 · Jombang · 

Walaupun saya sudah memperkenalkan nama saya sebagai kastemer serfis, tapi tetep aja orang-orang itu panggilnya, "Min, gimana caranya?", "Mohon infonya, Min!", "Kalau ikutan, syaratnya apa aja, Min?", "Min..." ini, "Min..." itu...

Apa enaknya saya ganti nama jadi "Minta Maaf Lahir dan Batin" aja kali ya, biar cocok dipanggil "Min..."? :/
__________

Izzatush Shobihah
10 Agustus pukul 11:37 · Jombang · 

"Kata siapa Mbah Google bisa menjawab semua pertanyaan? Aku tanya siapa calon istriku, dia gak tau tuh!"

Pasti ini efek dari 'pepatah' "Banyak istri, banyak rezeki!"
___________

Izzatush Shobihah
9 Agustus pukul 15:03 · Jombang · 

Ada preman alergi sama pemb*lut wanita?
Hmmmm...

*kayaknya perlu dimasukin ke dalam tas nih!*
___________

Izzatush Shobihah
9 Agustus pukul 9:58 · 

Fa idzaa faraghta fanshab!
___________

Izzatush Shobihah
9 Agustus pukul 1:13 · 

Aku tak pernah mengharapkan kau jadi kekasihku..
Aku hanya berharap kau jadi ayah dari anak-anakku..

Sayang, bolehkah aku menikah dengan otakmu?
___________

Izzatush Shobihah
8 Agustus pukul 20:09 · 

Cari suami yang setia?
Gampang!
Cukup lihat seberapa sering dia perhatian dan peduli pada Al-Quran! smile emotikon
Karena sesungguhnya kesetiaan pada Al-Quran jauh lebih mendamaikan daripada kesetiaan pada pasangan..

*maqolah dari Gus Tush*
__________

Izzatush Shobihah
8 Agustus pukul 18:49 · 

Konon, lelah dan upah itu bagai dua mata koin: berdampingan dan saling bergantian..
Jika upah datang, lelah kerja hilang..
Jika upah habis, lelah (kembali) eksis..
__________

Izzatush Shobihah
8 Agustus pukul 8:03 · Jombang · Disunting · 

Paling gak bisa ngadepi percakapan yang pake dalil..

"Pokoknya kalau aku nemui kesulitan pas garap tesis, aku minta bantuan pean ya, Bu Nyai, kan pean lebih ngerti dari aku."
"Jangan terlalu tawadhu', Gus! Tesisku aja belum aku sentuh, masa mau ngatur tesis pean? Itu namanya kabura maqtan 'indallahi an taquuluu maa laa taf'aluun."
"Lho, itu bukan kabura maqtan, tapi ta'aawanuu 'alal birri wat taqwaa. Bantu bikin tesis itu tolong menolong dalam kebaikan, Bu Nyai."
"Kok ta'aawanuu 'alal birri wat taqwaa? Aku malah ngerasa idzaa wussidal amru ilaa ghairi ahlihi fantadhiris saa'ah. Aku bukan ahlinya bikin tesis, Gus!"
"Udah, Bu Nyai, sesekali khairun naas anfa'uhum linnaas gitu!"

*terdiam, mungkin hatinya bilang, "Fa ayna tadzhabuun, Izzatush?"*
____________

Izzatush Shobihah
7 Agustus pukul 16:27 · Jombang · 

Iya, mendengarkan kesalahan itu memang membahagiakan!
Bahagia karena mendapat pelajaran berharga..
Bahagia karena menghadapi masalah tanpa harus mengalaminya..

Benar kata mereka, "Belajarlah dari kesalahan orang lain! Karena usia kita tak akan cukup untuk membuat kesalahan sebanyak itu.." :)
___________

Izzatush Shobihah
7 Agustus pukul 8:17 · Jombang · Disunting · 

Kenapa saya suka dengan Valentino Rossi dan selalu menanti penampilannya di MotoGP selanjutnya?
Karena Rossi selalu fokus pada bidangnya, gak pernah menyinggung warga NU dengan mengkafir-kafirkannya, apalagi mencampuradukkan Muktamar NU dengan partai politik..

Eh, ngomong-ngomong, MotoGP besok di Indianapolis jadi tanggal berapa disiarkan di Indonesia?
__________

Kamis, 06 Agustus 2015

Status FB 2-6 Agustus 2015

Izzatush Shobihah
6 Agustus pukul 15:39 · Jombang · 

Terima kasih kepada siapapun yang menulis lirik dan nada lagu ini..
Karena melalui lagu ini, dia sukses membuat kami semakin merindukan Rasulullah walaupun belum pernah bertemu dengan beliau, lewat mimpi sekalipun..

Allaahumma shalli 'alaa Muhammad.. :* :'(

https://www.youtube.com/watch?v=YL3OyULoEBE
_____________

Izzatush Shobihah
6 Agustus pukul 13:29 · Jombang · 

Yang minum Top Ice bilang, "TOP markoTOP!"
Yang beli Extra Joss bilang, "JOSS markoJOSS!"
Trus, yang lewat tol bilangnya gimana?

*kipas-kipas di bawah AC*
____________

Izzatush Shobihah
6 Agustus pukul 12:19 · Twitter · 

Kau tunjukkan padaku tulisan tanganmu, akan kutunjukkan padamu masa depanmu!
‪#‎belajar‬ ‪#‎grafologi‬
_______________

Izzatush Shobihah
6 Agustus pukul 8:28 · 

Hidup di lingkungan yang sejak kecil sudah dikenalkan kepada sosok Mbah Hasyim, Mbah Wahab, dan Gus Dur, bukan berarti menjadikan kami sepenuhnya menjadi orang NU.. Apalagi melihat kegiatan Muslimat, Fatayat, IPPNU, dan 'anak-anak' NU lainnya yang seringkali tidak tepat waktu dan tidak cinta lingkungan setelah mengadakan acara.. Termasuk juga Muktamar NU yang sempat 'merusuhi' kota kami ini..

Tapi, setelah kami tahu bahwa dalam NU orang mati saja 'diopeni', bahwa dalam NU 'kursi' jabatan itu tidak ada apa-apanya dibanding 'dipan' keranda, bahwa dengan sampah yang berceceran setelah acara adalah salah satu bentuk ujian kita sebagai santri sekaligus sebagai ladang pahala, kami seharusnya berterima kasih kepada para kiai semesta yang telah merintis NU..

Setidaknya berterima kasih karena mereka telah membesarkan kami dengan NU, padahal seharusnya tugas kamilah untuk membesarkan NU, bukan memecah-belahnya, apalagi membunuhnya..
______________

Izzatush Shobihah
5 Agustus pukl 14:47 · Jombang · 

Kata seorang kawan, "Kepercayan itu seperti KEPERAWANAN, sekalinya hilang gak akan bisa kembali lagi.. Jadi jagalah baik-baik!"

Mmmmm, agak ragu sih, mengingat dulu ada artis yang sukses operasi keperawanan setelah menjanda.. :/
____________

Izzatush Shobihah
5 Agustus pukul 13:26 · Jombang · 

Terima kasih kepada para sahabat, klien, kawan yang ingin didengarkan, atau apapun sebutannya, karena telah memberi kesempatan kepada saya untuk menikmati makan siang tanpa adanya kiriman gambar 'nyeleneh' di Facebook, SMS, maupun BBM..
Sekali lagi terima kasih...
Semoga Allah segera mempertemukan kalian dengan jodoh masing-masing sebelum bulan Syawal berakhir..
___________

Izzatush Shobihah
5 Agustus pukul 9:16 · Jombang · 

Speechless itu ketika ada yang bilang, "Tush, foto(wajah)mu kok jelek banget seh?"

Rasanya ingin saya jawab dia dengan tamparan di pipi agar dia sadar bahwa yang ditemuinya adalah Izzatush Shobihah, bukan Kimberly Ryder atau Ariana Grande!
Ada yang berani coba? *gulung lengan baju*
__________

Izzatush Shobihah
4 Agustus pukul 13:06 · Jombang · 

Selama menjalankan perannya sebagai domba, ada baiknya anjing tidak mengeluarkan gonggongannya.. :)
___________

Izzatush Shobihah
4 Agustus pukul 9:02 · Jombang · 

Muktamar NU ke-33 ricuh dan jauh dari kata damai?
Alhamdulillah, berarti NU lagi sehat-sehatnya..
Bukankah organisasi yang gak pernah konflik itu malah yang gak sehat?
Bukannya yang gak boleh itu perpecahan, bukan perbedaan?
Berantem gapapa, anggaplah itu unjuk gigi bela diri, yang penting habis itu halal bi halal lagi mumpung masih Syawal, hehehe..
____________


Izzatush Shobihah menambahkan 5 foto baru.
3 Agustus pukul 14:01 · 

AND THE DISASTER HAD BEGUN...

Ke nomor A
"Mas Rijal, pean beneran buka stand buku di depan gerbang makam?"
"Iya."
"Di sebelah mana? Kok aku gak lihat?"
"Pean sms ke nomor yang satunya aja, Mbak. Yang nomor ini ditinggal di rumah." *lhaaa yoooo!*

Ke nomor B
"Mas, stand pean ada di sebelah mana?"
"Depan gang gerbang makam ke barat!"

Setelah ketemu, Mas Rijal langsung melambaikan tangan. Keren dia! Lima setengah tahun gak ketemu, masih apal aja sama wajahku, hahaha.. Gak rugi jadi kondektur PBBNU, subhanallah!
"Kemana aja toh? Ayo sini, ndang dibeli bukunya, mumpung ada penulisnya! (sambil nepuk pundak Pak Baso)"
"Aku sebenernya ke sini mau minta wejangan pean, Mas!"
"Tentang apa toh?"
"Direkturku nyaranin aku ngambil tesis tentang bid'ah di masa Khulafaurrasyidin. Tapi, karena bukunya agak sulit dicari di Jombang sini, aku ganti judul tentang manajemen konflik. Ternyata direkturku ganti judul tersebut dan aku gak sreg! Pean ada buku tentang bid'ah gak? Kalau ada, aku tak balik ke judul awal aja, biar gak pakai judul yang terakhir ini."

"Banyak! (sambil nyaranin beberapa buku tentang bid'ah) Gini lo, Nduk..."

Dan ini yang saya tunggu-tunggu, Kisanak! Otak sudah siap nyantri di atas lautan buku, 1 Agustus 2015, sekitar pukul 16.00 WIB tersebut. Dan sang sesepuhpun berujar dengan tenang

"Lebih baik kamu ganti judul tesis aja! Misalnya...."
Dan telinga ini semakin fokus, seperti halnya focal lens kamera SLR yang fokus pada talent!
"....PERANAN UNTA DALAM KESUKSESAN DAKWAH NABI.."

Allaah, Gustiiiii!
Inilah kenapa kemarin Sabtu aku mau ngajak pean ke sini, Gus Islahul, ben aku gak kumat dhewean! grin emotikon grin emotikon grin emotikon
— bersama Izzah Ling dan 4 lainnya.
___________

Izzatush Shobihah
3 Agustus pukul 10:49 · Jombang · 

"Antara cinta sama goblok itu bedanya tipis! Anggitane aku gak tau goblok ta?"

High voltage!
____________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 19:19 · 

"Es u SU, er a RA, be a BA, ye a YA, pe o PO, eS Te, dibaca apa, Anak-anak?"
"KOOORAAAN!"

*mengenang masa muda @Dewi Sri*
_____________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 15:48 · 

Bentar deh, yang dilarang pas masa iddah yang 4 bulan 10 hari itu gak boleh keluar rumah, gak boleh ketemu pria, gak boleh menikah, atau gak boleh ketiga-tiganya?

*tolah-toleh ditanyai orang*
____________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 15:23 · 

"Halal bi halal itu bid'ah, mana dalil Quran atau Haditsnya?"
"Wa jaadilhum billatiy hiya ahsan --- Lawanlah kejahatan mereka dengan pemberian maaf dari kita!"

*alhamdulillah, ketemu golden words-nya, kali ini dari Ust. Imam Syafi'i, ketua BMQ At-Tartil pusat*
____________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 14:57 · 

Mungkin hitam takkan pernah menjadi warna pelangi, namun tanpa hitam, pelangi bisa saja takkan muncul lagi: sadar diri dan rendah diri itu gak sama, Kisanak.. smile emotikon

*menanti 'golden quote' di PM Ar-Rifa'ie 2 Malang, tapi kok belum datang-datang ya?*
____________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 10:08 · 

Di pinggir jalan ada banner bertuliskan:
WISATA KULINER TEPI TELAGA --> 400 M

Ya Allah, sebenarnya menu apa toh yang disajikan kok harganya sampai 400 milyar gitu?
Itu dalam rupiah bukan?
___________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 7:52 · 

"Mijit suami itu baik..
Mijit suami itu bernilai ibadah..
Tapi kalau mijitnya gak pake sopan santun, hilang nilai ibadahnya.."
(taushiah Nur Hadi 'Mbah Bolong', menemani perjalanan menuju Malang pagi ini)

Harus pikir-pikir ulang nih kalau mau mijit pakai gaya tendangan Madun..
___________

Izzatush Shobihah
2 Agustus pukul 7:10 · 

Sudahkah Anda menikah hari ini?
___________