Sabtu, 22 Oktober 2016

Status FB 22 Oktober 2016

Izzatush Shobihah memperbarui bionya.
22 Oktober pukul 13:53 ·


Conductor's Rehearsal Session: Mars Koperasi. Selamat Hari Santri. ^_^
__________

Izzatush Shobihah
22 Oktober pukul 12:09 · 

Terima kasih Mb Faiqotul Khosyi'ah, terima kasih Gus Rifan Nashir. ^_^
https://www.facebook.com/faiqotul.khosyiah/videos/1295262557184943/

-1:00

Faiqotul Khosyi'ah
22 Oktober pukul 11:50 · Instagram · 

LUAR BIASA .Kota Santri...... Santri Jombang meluap di Alun-alun Kota..
Merinding melihatnya.. +20 ribu santri berkumpul untuk Upacara di Alun-alun.. Santri adalah bagian sejarah Negeri ini,, Resolusi Jihad Mbah hasyim as'ary sedikit tergambar betapa loyalnya santri dalam membela tanah air dan menjaga NKRI..
#harisantrinasional22oktober 
#santriNasional 
#santrikeren 
#Bahrululum
#tambakberas
#pesantrenhistory 
#pesantrenku 
#ayomondok
Repost : gus @rifannashir

Bagaimana aku tak rindu? Bagaimana aku tak rindu? :'(

------
NB (Izzatush): Status Mb Faiq (putri pengasuh PP. Sunan Ampel Jombang) ini juga dibagikan oleh Arinal Haq, sesama alumni PPSA Jombang.

Arinal Haq membagikan video Faiqotul Khosyi'ah.
22 Oktober pukul 12:29 · 

Saat pertama memutarnya.. Aku terharu. Bulu kudukq berdiri
Saat kutahu siapa pemimpinnya

Jossss . .buanggaaaaaaaa tenan. Dirijen kabupaten e SANTRI PPSA rek Izzatush Shobihah

#PondokPesantrenSunanAmpel
#Jombang
#PPSAJombang
_________

Izzatush Shobihah menambahkan 10 foto baru ke album: Apel Peringatan Hari Santri Nasional 2016 — bersama Imey Lia dan 9 lainnya di Alun Alun Jombang.
22 Oktober pukul 11:08 · 

Alhamdulillah, apel peringatan HSN 2016 lancar. Walaupun setelah apel tidak sempat menghabiskan waktu lebih banyak dengan personil tim paduan suara PC Fatayat Jombang dan panitia untuk evaluasi perform kali ini (habis apel langsung ke kantor ciiin, makaryo maning), tapi penampilan tim PS kali ini super keren. (y)

Suara lebih ulem, senyum selalu terpasang di wajah, hingga tatapan mata yang fokus ke dirigen, menandakan semua personil sudah benar-benar hafal dan menjiwai semua lagu yang ditampilkan, terutama Mars Hari Santri, walaupun latihannya cuma 2 hari.

Ditambah lagi, saat lagu Syubbanul Wathan dinyanyikan, tidak hanya tim PS saja yang bersemangat, para santri yang ikut apel dan persiapan kirabpun ikut bernyanyi dengan meriah dan melambai-lambaikan bendera plastik kecil di tangan mereka.

Yang membuat apel kali ini sangat 'terasa' santrinya adalah kompaknya jawaban atas shalawat Nabi yang diserukan oleh para santri di seluruh alun-alun. Selain itu, penggunaan busana juga tidak seperti apel pada umumnya. Sarung bagi putra dan rok bagi putri. Mulai dari petugas apel, panitia, sampai undangan dan peserta apel. Saat istirahat di tempat, tidak sedikit dari mereka yang duduk sila, seperti yang biasa mereka lakukan di pesantren.
Ketiklak/terompah/bakiak sudah tidak terlihat. Zaman udah modern kayaknya. Yang ada mereka menggunakan sandal jepit dan sepatu.

Lho, acara formal kok pakai sandal jepit? Emang boleh? Hahaha, jiwa santri itu bebas. Hanya orang tua, kiai, atau orang yang mereka ta'dhimi saja yang bisa 'mengekang' mereka. :)

Apapun itu, semoga bisa mewujudkan tema HSN tahun ini: Merajut Kebhinekaan dan Kedaulatan Indonesia. ^_^

Selamat Hari Santri.





Pak Wibisono sudah cocok tuh! Tak doain dari sini, Pak Wib. (y)
Kasihan Mas Haris, sejak awal nyampe stage, langsung dapet posisi madep matahari. Sampai-sampai gak bisa lihat nyala atau nggaknya lampu LED kecil di keyboardnya. Akhirnya, geseeeerrrr, gak pakai nunggu siapa-siapa, hehehehe. :D

Semangat, semangaaaatttt!!! ^_^ — bersama Izzah Ling dan Haris Rose di Alun Alun Jombang.














NB: Foto di atas campuran dengan foto dokumentasi Izzatush di ponsel.
__________

Izzatush Shobihah
22 Oktober pukul 3:48 · 

Wahai calon istri, belajar memasaklah mulai hari ini. Agar saat berumah tangga nanti gaji suamimu tidak amblas jadi eksperimen kuliner yang gagal gara-gara dirimu enggan berinvestasi dari sekarang.

Karena sekaya apapun suamimu nanti, jangan biarkan wanita lain memasuki ruang di hatinya melalui perutnya. Meski itu hanya tempe goreng buatan pembantu sekalipun.
#iZzatQuote
__________